banner 728x90

Gegara Flare Prewedding, Gunung Bromo Kebakaran lagi

Gunung Bromo Kebakaran
Gara-gara Flare, kawasan wisata Gunung Bromo Balai Besar Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS) kebakaran lagi. (Foto: Ist)
banner 468x60

RUBRIKA – Gara-gara Flare, kawasan wisata Gunung Bromo Balai Besar Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS) ditutup secara total.

Penutupan itu diberlakukan sejak Rabu, 6 September 2023 mulai pukul 22.00 WIB sampai dengan batas waktu yang belum bisa ditentukan.

banner 336x280

Hal itu karena Blok Savana Watangan atau Bukit Teletubbies Gunung Bromo kembali mengalami kebakaran. Diduga api berasal dari percikan Flare yang dibawa oleh pengunjung.

Dari informasi video yang beredar di media sosial (Medsos), kejadian bermula saat sekelompok pengunjung melakukan sesi foto pasangan prewedding, Rabu (6/9).

Akibat Flare yang dinyalakan pengunjung tersebut, diduga memicu terjadinya kebakaran. Mereka tengah santai padahal di belakangnya sudah terlihat api yang makin membesar di Padang Savana.

“Kebakaran kembali lagi melanda dan dengan berat hati kunjungan wisata harus benar-benar ditutup total untuk kelancaran upaya pemadaman serta memperhatikan keamanan pengunjung,” bunyi pengumuman resmi TNBTS.

Para pelaku tersebut kemudian diamankan ke Polres Probolinggo untuk dimintai keterangan lebih lanjut. Hal itu terdengar dari sumber dalam video.

“Telah diamankan (6 pengunjung) ke Polres Probolinggo,” ujarnya.

Sebagai informasi, bagi calon pengunjung yang telah membeli karcis untuk kunjungan pada tanggal 7 September 2023, tetap diperkenankan memasuki kawasan wisata dan hanya diizinkan melalui pintu masuk Wonokitri, Kabupaten Pasuruan dan Cemorolawang, Kabupaten Probolinggo.

Sedangkan pintu masuk melalui Coban Trisula, Kabupaten Malang dan Senduro, Kabupaten Lumajang ditutup. Kunjungan juga dibatasi sampai dengan Laut Pasir Bromo dan tidak diperkenankan menuju arah Savana Lembah Watangan hingga Jemplang.

Untuk kunjungan pada tanggal 8 September 2023 dan seterusnya tidak diperkenankan sampai dengan pengumuman lebih lanjut. (***)

banner 336x280
banner 728x90
Exit mobile version