banner 728x90
Daerah  

Djoko Prihatin Dorong UMKM Warga Kampung Bantaran Kota Malang Naik Kelas

Caleg Golkar untuk DPRD Kota Malang Djoko Prihatin
Caleg Golkar untuk DPRD Kota Malang Djoko Prihatin saat menggelar Pengajian dan Istighosah bersama warga Kampung Bantaran, Kelurahan Tulusrejo, Kecamatan Lowokwaru, Selasa (24/10/23). (Foto: Rubrika)
banner 468x60

RUBRIKA, MALANG – Caleg Golkar untuk DPRD Kota Malang, Djoko Prihatin terus bergerak mendorong UMKM (Usaha Mikro Kecil dan Menengah) agar bisa naik kelas.

Pria yang akrab disapa Djoe ini menilai UMKM bisa menjadi tulang punggung untuk ekonomi Indonesia.

banner 336x280

Tak terkecuali di Kota Malang, sektor UMKM saat ini mampu memberikan lapangan pekerjaan yang lebih besar dibanding sektor lain.

Bermodalkan pengalamannya sebagai pengusaha, Owner RichDjoe Barbershop ini semakin bertekad kuat untuk membantu perekonomian warga Kota Malang.

Hal itu disampaikannya saat menggelar Pengajian dan Istighosah bersama warga Kampung Bantaran, Kelurahan Tulusrejo, Kecamatan Lowokwaru, Selasa (24/10/23).

“Kebetulan saya berlatar belakang dari pengusaha, saya membawa 4 visi program unggulan, yaitu Kepemudaan, UMKM, Pendidikan dan Kesehatan,” jelas Djoko Prihatin.

Warga Kampung Bantaran berharap besar kepada dirinya agar aspirasi mereka terkait UMKM naik kelas bisa terwujud.

“Sebagai warga asli Kampung Bantaran, kami bangga memiliki Pak Djoko Prihatin untuk bisa menjadi wakil kami nanti di legislatif. Dan UMKM khususnya diwilayah Kelurahan Tulusrejo bisa lebih dikembangkan untuk mengangkat ekonomi masyarakat,” ungkap jamaah yang hadir.

Terakhir, Caleg Dapil Lowokwaru itu juga minta restu dari warga untuk memantapkan dirinya melangkah menuju kursi DPRD Kota Malang.

Kurang lebih 500 jamaah istighosah yang hadir di dominasi emak-emak sepakat memberikan restu kepada Djoko Prihatin untuk menjadi wakil rakyat.

Acara yang juga dihadiri majelis ta’lim Maratus Sholihah, Muslimat, Nurul Hidayat dan Miftahul Jannah itu ditutup dengan doa untuk keberkahan dan kelancaran. (***)

banner 336x280
banner 728x90
Exit mobile version