banner 728x90

Presiden Jokowi Kunjungi PT Pindad Turen Malang, Bahas Ekspor Alutsista

Presiden Joko Widodo (Jokowi) kunjungi PT Pindad di Kecamatan Turen, Kabupaten Malang, Senin (24/07/2023). (Foto: Prokopim Kabupaten Malang)
banner 468x60

RUBRIKA – Presiden Joko Widodo (Jokowi) kunjungi PT Pindad di Kecamatan Turen, Kabupaten Malang, Senin (24/07/2023).

Dalam kunjungannya itu, Presiden Jokowi memboyong 2 menterinya sekaligus, yang juga bakal calon Presiden 2024

banner 336x280

Yakni Menteri Pertahanan Prabowo Subianto dan Menteri BUMN Erick Thohir.

Kunjungannya itu akan membahas tentang potensi ekspor alat utama sistem senjata (alutsista) dari PT Pindad.

“Memang utamanya kami bertiga dengan Pak Menteri Pertahanan, Pak Prabowo, Pak Menteri BUMN, Pak Erick Thohir ingin mengunjungi Pindad karena permintaan dari pasar ekspor untuk produk-produk Pindad ini meningkat sangat tajam,” ujarnya.

“Jadi kami akan rapat di Pindad dengan biro dengan komisaris semuanya, ingin memutuskan ke arah mana Pindad ini akan dibawa,” sambung Jokowi.

“Karena memang ada permintaan yang sangat besar sekali dari luar untuk ekspor,” kata Jokowi.

“Ke Kabupaten Malang ini, mau ke Pindad. Pindad itu berada di bawah Pak Menteri BUMN dan Pak Menteri Pertahanan,” pungkas Presiden Jokowi. (***)

banner 336x280
banner 728x90
Exit mobile version