banner 728x250

Pakai Peci Hitam, Mesut Ozil Sholat Jumat di Masjid Istiqlal

Foto: Tangkapan Layar Youtube Masjid Istiqlal

RUBRIKA – Pemain sepak bola dunia, Mesut Ozil, mengunjungi Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat, Jumat (27/05/2022). Kunjungannya itu dalam rangka melaksanakan ibadah sholat jumat. 

Pemain bola asal Jerman itu mengenakan baju  dan menggunakan peci berwarna hitam. Selama perjalanannya ke Istiqlal, Ozil mendapatkan sambutan meriah dari jamaah. Ia menjadi bahan rebutan selfie jamaah.

banner 336x280

Mesut dan kawan-kawannya didampingi Imam Besar Masjid Istiqlal, Prof. Nasaruddin Umar untuk memasuki masjid. Setibanya di Masjid, Mesut Ozil tampak berada di saf paling depan.

Baca Juga:   Ada Uji Coba Rekayasa Lalin di Kawasan Bundaran HI, Ini Rutenya

Usai sholat, Ozil juga menjadi bahan rebutan selfie yang kedua kalinya oleh jamaah.

Sekedar informasi, Mesut Ozil mengunjungi Indonesia dalam rangka kolaborasi dengan Kemenparekraf untuk produk ekonomi kreatif.

Namun, Ozil sudah lama berkeinginan untuk ke Masjid Istiqlal. Ia mengagumi bangunan masjid yang megah itu. Bahkan beberapa bulan yang lalu ia sempat mengunggah foto Masjid Istiqlal di akun instagramnya.

Baca Juga:   China Tingkatkan Keamanan Siber Setelah Alami Kebocoran Data

“Semoga dapat membawa keberkahan ya guys, (Mesut Ozil) ikut mempromosikan destinasi wisata religi di Indonesia, yang akan menjadi bagian dari kebangkitan ekonomi, membuka peluang usaha dan lapangan kerja seluas-luasnya,” tulis Menparekraf RI, Sandiaga Uno di akun instagramnya menyambut Mesut Ozil.

“Kita tunjukan pada dunia, bahwa pariwisata dan ekonomi kreatif kita sangat menarik untuk dikunjungi dengan menggaet influencer lokal dan dunia. Sehingga, dapat mendatangkan wisatawan mancanegara lebih banyak lagi,” tambah Sandiaga Uno.

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *