banner 728x90

Kunjungi Apresiasi Kreasi Indonesia (AKI) 2022 di Tegal, Sandiaga Uno Optimis Ekraf Bangkit

Sandiaga Uno saat mengunjungi acara AKI 2022 di Tegal. (Foto: ist)
banner 468x60

TEGAL – Dalam kunjungannya ke acara “Apresiasi Kreasi Indonesia (AKI) 2022” di Tegal, Minggu (3/7/2022), Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf/Kabaparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno, mengatakan penyelenggaraan pameran ini selain sebagai ruang apresiasi juga sarana promosi yang diharapkan dapat memperluas pasar terhadap produk dari para pelaku ekonomi kreatif khususnya di Tegal. 

Apresiasi Kreasi Indonesia adalah salah satu program unggulan Kemenparekraf yang menyasar 16 kabupaten/kota di Indonesia. Acara ini menjadi wahana promosi yang efektif sehingga diharapkan ekonomi masyarakat dapat meningkat.

banner 336x280

Dalam acara pameran Apresiasi Kreasi Indonesia (AKI) yang berlangsung di Rita Supermall Tegal, Minggu (3/7/2022), Menparekraf Sandiaga berdiskusi dengan pelaku ekraf Tegal. Ia mengatakan bahwa sarana promosi melalui digitalisasi menjadi bagian penting yang diperlukan 27 pelaku ekraf Tegal yang berpartisipasi dalam AKI 2022. 

Oleh karenanya, Menparekraf Sandiaga langsung gerak cepat untuk melakukan endorsement sebagai upaya meningkatkan daya jual produk mereka agar semakin dikenal masyarakat. 

“Sentuhan seperti ini yang diperlukan sekarang sehingga pemerintah bisa mampu untuk memberikan solusi kepada masyarakat terutama dalam menghadapi tantangan ekonomi yang mereka hadapi,” ucap Menparekraf Sandiaga dengan penuh semangat.

Selain untuk mendorong daya beli masyarakat, kehadiran AKI juga untuk mendukung kampanye #BanggaBuatanIndonesia dan mendorong target untuk menciptakan 1,1 juta lapangan kerja baru di tahun 2022 dan 4,4 juta di tahun 2024. 

Menparekraf Sandiaga juga melihat secara langsung optimisme pelaku ekraf Tegal dalam mewujudkan target tersebut. Dalam upaya mendorong kebangkitan ekonomi dengan terbukanya peluang usaha dan lapangan kerja.

“Optimisme kebangkitan itu terlihat dari tampilan 27 peserta Apresiasi Kreasi Indonesia. Merekalah ujung tombak yang akan membuka 1,1 juta lapangan pekerjaan baru,” lanjutnya.

Dalam kesempatan itu, Menparekraf Sandiaga berpesan kepada masyarakat, alangkah baiknya jika membeli sebuah produk tidak menjadi kategori ‘rohali’ rombongan yang hanya lihat-lihat. Tapi jadilah ‘rojali’ rombongan jadi beli dan ‘rogana’ rombongan yang gak pake nawar.

“Ini adalah bentuk dukungan kita kepada UMKM Tegal. Karena Tegal memiliki ragam potensi ekraf yang sangat baik. Mulai dari produk kuliner sampai juga produk yang berkaitan dengan wisata,” jelasnya dengan nada optimis.

banner 336x280
banner 728x90
Exit mobile version